RSS

Tertipu oleh otak tengah

Pernah mendengar jika otak tengah memiliki kemampuan yang luar biasa apabila kita dapat mengektifkannya? Kalau belum, silahkan cari di google atau di mana terserah. Membaca tanpa melihat tulisan adalah salah satu kemampuan dari otak tengah.
Sudah beredar para trainer yang ingin mengajarkan cara mengaktifkan otak tengah. Sasarannya adalah anak di bawah umur 12 tahun. Mereka di latih agar dapat membaca tulisan, memilah warna, berjalan dan menemukan orang tertentu dengan mata tertutup kain. Mereka katakan bahwa hanya anak umur di bawah 12 tahun yang dapat mengaktifkan otak tengahnya karena otak orang dewasa sudah penuh dengan masalah-masalah yang komplek sehingga tidak dapat di latih otak tengahnya.

Otak tengah berhubungan dengan masalah visual dan bau. Oleh karena itu kenapa anak yang agak kesulitan melihat tulisan dengan mata tertutup harus mendekatkan tulisan tersebut pada hidung. Telah di katakan bahwa otak tengah berhubungan dengan masalah visual .Tapi mengapa mata harus di tutup dengan kain?



Anda seharusnya sudah bisa menebak bahwa alasan mendekatkan tulisan pada hidung adalah agar mata bisa melirik ke bawah dan melihat tulisannya sehingga seolah-olah anak tersebut berusaha membaca tulisan. Silahkan Anda coba sendiri. Ambil sehelai kain dan ikatkan pada mata Anda. Lalu ambil sebuah buku dan dekatkan buku tersebut pada hidung Anda. Bukankan Anda akan bisa melihat dengan jelas tulisan yang ada di buku itu?

Sudah banyak beredar video dan ebook di internet yang melakukan penipuan seperti ini. Mereka berjanji akan mengajarkan cara mengaktifkan otak tengah. Tapi karena Anda telah membaca tulisan ini maka jangan sampai Anda terbujuk oleh mereka. Coba saja Anda menulis di google, cara mengaktifkan otak tengah, pasti sudah tersebar video yang menunjukkan bagaimana seorang anak mampu membaca sambil menutup matanya dengan kain. Perhatikan apa yang ia lakukan dan Anda akan menemukan apa yang telah saya tulisakan di atas.
Sekian tulisan dari saya semoga bermanfaat bagi kita semua.

Sumber: http://tertipu-oleh-otak-tengah

Related Posts by Categories

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Silahkan Anda Memberikan Komentar Mengenai tulisan saya pada Kotak Komentar di Bawah