RSS

Facebook Fan Page dan Manfaatnya

I

nilah keadaan sulit yang harus dijalani orang yang punya banyak blog. Binggung ini tulisan dimasukan blog yang mana, karena sepertinya bisa masuk di semuanya, di ketiga-tiganya. Tapi untuk menjaga konsistensi dengan tema umum blog ini maka diputuskan untuk memasukkan postingan ini di sini. Kali ini membicarakan facebook fan page dan pengalaman saya menggunakannya.

Facebook fan page tidak hanya bisa dimiliki oleh orang atau komunitas tertentu saja, semua orang yang punya akun facebook bisa membuat fan page di facebook. Seperti saya yang membuat fan page untuk menjaring komunitas blog saya, yang saya buat adalah "ENGLISH" yang sebagai fan page dari blog http://rumohtaufar.blogspot.com/.

Ada yang menggunakan fan page itu sebagai sarana komunikasi komunitas, brand, atau tokoh kepada pengguna facebook yang lain. Orang bisa menyukai (like) fan page dengan bebas tanpa harus mengkonfirmasi. Dulu saya membuat facebook fan page dan mengundang beberapa teman saya untuk bergabung atau menyukainya. Menambahkan widgetnya di blog agar orang lebih tahu dan bertambah yang menyukainya tanpa harus saya undang sendiri, mereka bisa mengundang temannya untuk bergabung. Dan dulu sampai kemarin saya tidak pernah memposting secara langsung di dinding fan page itu, yang ada hanya mengirimkan feed blog secara otomatis ke fan page.

Baru 2 hari ini saya mencoba memposting langsung lewat facebook sesuatu status yang beisikan pertanyaan seputar pendidikan. Dan ternyata begitu banyak komentar, banyak respon. Ini berbeda jika saya posting di blog, maka respon berupa komentar itu sangat jarang. Dengan semakin sering memposting di fan page yang sifatnya komunitas pendidikan ini, juga semakin terasa hidup fan page itu dan yang suka pun juga bertambah secara signifikan, terjadi interaksi antara anggota atau yang menyukainya.

Kesimpulannya, Facebook fan page menjadi sarana komunikasi yang efektif saat ini, banyak komunitas, tokoh terkenal dan perusahaan yang menggunakan. Di sana komunikasi bisa terjadi dengan mudah dan juga bisa menjaring berbagai lapis masyarkat. Perusahaan yang ingin promosikan produknya menggunakan facebook fan page daripada membuat situs. Dengan pengeluaran yang sedikit tapi lebih efektif. Komunitas bisa tercipta dengan mudah. Intinya dengan pengguna facebook yang begitu banyak akan lebih mudah jika kita juga menggunakan fasilitas facebook.

sumber: http://kurniasepta.wordpress.com

Related Posts by Categories

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Silahkan Anda Memberikan Komentar Mengenai tulisan saya pada Kotak Komentar di Bawah